Contoh Surat Lamaran Kerja Terlengkap
Hai sahabat lokerjapati berjumpa kembali pada kesempatan yang berbahagia ini , mimin akan membagikan sebuah informasi tentang Contoh Surat Lamaran Kerja Terlengkap yang bisa kalian jadikan sebagai referensi.
Salah satu persyaratan yang cukup penting pada saat kalian melamar pekerjaan pada suatu instansi adalah Surat Lamaran Kerja.Kemungkinan besar apabila syarat yang satu ini tidak sobat penuhi maka 90% kamu tidak akan di terima bekerja di perusahaan tersebut.
Meski terlihat sangat simple dan terlihat sepele, tapi kita tetap tidak boleh meremehkan surat lamaran kerja yang kita buat.Sebab pertama yang di lihat oleh perusahaan ketika kalian melamar pekerjaan adalah surat lamaran kerja yang kalian buat.Jadi buatlah sebaik mungkin agar kamu di panggil pada tahap wawancara.
Tips Membuat Surat Lamaran Kerja Yang Baik
Sesui dengan format penulisan
Jangan sampai ketika sobat menulisnya salam pembuka di taruh pada akhir kalimat dan salam penutup di taruh pada awal kalimat tentu ini adalah salah satu kesalahan yang sangat fatal.
Bahasa Penulisan
Di dalam membuat surat lamaran kerja yang baik gunakanlah bahasa penulisan yang sopan serta sesuai dengan kaidah yang berlaku.
Tidak Terdapat Kesalahan
Ada banyak sekali kesalahan yang bisa terjadi salah satunya adalah penulisan data diri sobat, salah menulis alamat perusahaan dan lain sebagianya.Maka ketika sobat sudah selesai dalam membuat sebuah surat lamaran kerja alangkah baiknya untuk melakukan pengecekan ulang.
Menyertakan Keahlian Khusus
Perusahaan mana sih yang tidak pengen punya karyawan yang memiliki banyak kemampuan, Maka jangan lupa untuk mencantumkan bakat yang kalian miliki, apabila kamu pandai dalam berbahasa Ingrris maka lebih baik tulis saja keahlian itu.
Tidak Bertele-Tele
Ketika kalian membuat surat lamaran kerja sebisa mungkin tuliskan poin-poin terpentingnya saja , jangan sampai membuat surat lamaran kerja melebihi dari 2 halaman cukup 1 halaman saja.
Berikut Lokerjapati akan memberikan beberapa contoh surat lamaran kerja yang baik dan benar agar masuk dalam sesi wawancara.
Contoh Surat Lamaran Kerja Fresh Graduate
Buat kalian yang baru lulus sekolah atau kuliah maka di sarankan maka berikut adalah contoh rekomendasi surat lamaran kerja yang bisa kalian coba :
Malang, 06 Juni 2021
Hal : Lamaran Pekerjaan
Kepada
HRD Manager PT Intan Maju Bersama
Jl.Batu Akik No.25, Malang
Di tempat
Dengan Hormat,
Berdasarkan informasi lowongan pekerjaan di PT Intan Maju Bersama melalui media sosial Facebook yang di unggah pada tanggal 04 Juni 2021 dengan posisi sebagai penulis, Dengan ini saya bermaksud untuk mengajukan lamaran pekerjaan pada posisi tersebut.
Berikut adalah data diri saya :
Nama : Upin Ipin
Tempat/Tanggal Lahir : Malang, 18 November 1995
Alamat : Jalan Cakalan Kidul no 50, Malang
Pendidikan Terakhir : SMK 10 Malang Jurusan TKJ
Status : Belum menikah
Telepon : 083-000-022
Email : upindanipin@gmail.com
Saya adalah pria yang sangat produktif , dan memiliki keampuan dalam mengoperasikan program computer serta dapat menulis dengan baik dan cepat dan memahami ilmu tentang SEO.Saya dapat beekerja secara tim ataupun Individu.
Berikut adalah beberapa dokumen sebagai bahan pertimbangan :
1.Surat Lamaran Kerja
2.Daftar Riwayat Hidup
3.Foto Copy KTP
4.Foto Copy KK
5.Foto Copy Ijazah yang telah di legalisir
6.Foto terbaru berukuran 4x6 sebanyak 2 lembar
Demikianlah surat permohonan kerja ini saya buat.Dan besar harapan saya agar dapat di terima pada perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.Atas perhatian serta kerjasamanya saya ucapkan terima kasih
.
Hormat saya
Upin Upin
Contoh Surat Lamaran Kerja Tulisa Tangan
Surat Lamaran Kerja jenis yang satu ini juga sangat bagus untuk melamar pekerjaan , sebab HRD akan memberikan nilai tambah dan mampu menilai karakteristik pada diri kalian.Perlu di ingat apabila kalian menerapkan contoh surat ini tulislah sendiri jangan meminta bantuan kepada orang lain.Dan apabila terdapat sebuah coretan maka alangkah baiknya kalian membuatnya lagi.Tulislah surat lamaan kerja pada lembar folio bergaris, sebab lembar kertas folio yang bergaris akan memudahkan sobat untuk dalam menulis surat lamaran kerja secara rapi.
Berikut adalah contohnya :
Contoh Surat Lamaran Kerja Word
Contoh Surat Lamaran Kerja PDF
Contoh Surat Lamaran Kerja Bahasa Inggris
Berikut adalah contoh penulisan surat lamaran kerja bahas inggris yang baik dan benar :
Jakarta, January 18 2018
Attention To :
Human Resource Departement
PT Teh Sehat
Jl Thamrin no 20 Jakarta
Dear Sir/ Madam,
Based on the information I received from a , PT Teh Sehat has a job opening as Staff IT.
in connection with that, I would like to apply for said position.
Here is my brief Biography :
Name : Nobita
Gender : Male
Date of Birth : Jakarta , 1 July 1995
Education : S1 Sastra
Phone Number : 081-xx-xx
Email : Nobitasisuka@gmail.com
I can speak English both oral and verbal.I also have the skill to operate software for the office that I believe would assist in the work.
For you consideration, Ihave also attached multiple such as :
1.Curiculum Vitae
2.Copy KTP
3.Copy KK
4.Copy Latest Ijazah
5.Foto Copy Transcript nilai
6.latest 3x4 phptpgraph
7.ID Government copy
I hoope I can get the chance to follow the next test so I can talk about my abilities and skill in person with you.
Best Regards
Nobita
Contoh Surat Lamaran Kerja 2021
Hal : Lamaran Pekerjaan
Kepada Yth.
Bpk/Ibu Pimpinan
PT Mulia Tama Indonesia
Jl.Hamid Rusdi No 58 Surabaya
Dengan Hormat,
Berdasarkan informasi lowongan kerja yang saya peroleh dari website Lokerjapati pada 20 Maret 2021, Dengan ini saya bermaksud untuk mengajukan lamaran pekerjaan sebagai Staff Cleaning Service di PT Mulia Tama Indonesia.
Berikut ini adalah data pribadi saya :
Nama : Andre Kusuma
Tempat/Tanggal Lahir : Surabaya, 21 Mei 1995
Pendidikan terakhir : SMK Negeri 11 Surabaya
Alamat : Jl.Pecah Belah no 51 Surabaya
Telephone : 0815-7878-xxxx
Status : Belum Menikah
Saya dalam kondisi sehat baik jasmani maupun rohani.Saya memiliki kemampuan bahasa Jepang dan Bahasa Inggris Yang Baik, Serta dapat bekerja secara tim maupun bekerja secara individu.
Berikut ini saya lampirkan beberapa dokumen sebagai bahan pertimbangan :
1.Daftar Riwayat Hidup
2.Foto Copy Ijazah SMK yang telah di legalisir
3.Foto Copy Transkip Nilai
4.Foto Copy Sertifikat Khusus
5.Pas Photo Terbaru berukuran 4 x 6
6.Surat keterangan sehat dari dokter
7.Foto Copy SKCK yang masih aktif
Demikianlah surat lamaran pekerjaan ini saya buat, Besar harapan saya agar dapat di terima di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.
Hormat Saya ,
Andre Kusumu
Contoh Surat Lamaran Kerja Email
Tak sedikit dari sebuah perusahaan yang meminta kepada para jobseeker untuk mengirimkan berkas lamarannya melalui email.Cara pembuatannya tergolong cukup mudah yaitu kalian hanya tinggal membuat surat lamaran kerja dalam bentuk word yang nantinya sebagai lampiran di pada email kalian.
Berikut adalah contoh surat lamaran kerja via email :
Makasar, 28 Februari 2020
Kepada Yth:
HRD.PT Mandiri Setia Abadi
Jl.Blimbing Indah no 27 Makasar
Di tempat,
Dengan hormat
Berdasarkan informasi yang saya terima tentang adanya lowongan pekerjaan di perusahaan yang bapak/ibu ibu pimpin.Melalui surat lamaran ini saya ingin mengajukan diri untuk melamar pekerjaan di perusahaan yang bapak/ibu pimpin pada posisi yang di butuhkan.
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Power Rangers
Tempat, tanggal lahir : Makasar, 24 Juni 1996
Jenis kelamin : Laki-Laki
Pendidikan : SMK 25 Negeri Makasar
Alamat : Jalan Jaksa Suprapto No 31 RT 10 Makasar
Telepon : 081-9292-xxx
Untuk melengkapi beberapa data yang di perlukan,saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai berikut :
1.Daftar Riwayat Hidup
2.Foto copy Ijazah SMK
3.Foto copy transkip nilai
4.Foto copt KTP
5.SKCK
6.Pas Foto Terbaru 4x6
7.Surat keterangan sehat dari dokter
8.Foto copy SKCK yang masih berlaku
Demikian surat lamaran kerja ini saya buat,atas perhatian dan kebijaksanaannya saya mengucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Power Rangers
Contoh Surat Lamaran Kerja Guru
Berikut adalah contoh surat lamaran kerja sebagai guru yang baik dan benar :
Malang, 18 Februari 2021
Perihal : Lamaran Pekerjaan
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Kepala Sekolah MI Hasyim Asyari
Di tempat.
Dengan Hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Jaka tingkir
Tempat/tgl lahir : Malang, 28 Mei 2021
Pendidikan terakhir : SMA Negeri 21 Malang
Alamat : Jl Bunga Tidur no 41 Malang
Telpon : 085-xxx-xxx
Email : jakatingkir@gmail.com
Bersama ini saya membuat surat permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi guru di sekolah yang Bapak/Ibu pimpin , Sebagai bahan pertimbangan berikut ini saya lampirkan :
1.Daftar Riwayat Hidup
2.Foto copy KK
3.Foto Copy KTP
4.Foto Copy Ijazah terakhir
5.Transkip nilai 1 lembar
6.Akta VI sebanyak 1 lembar
7.Surat sehat dari dokter
8.Foto copy SKCK yang masih berlaku
Demikian surat permohonan ini saya buat dengan sebenar-benarnya.Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu saya mengucapkan banyak terimakasih.
Hormat saya,
Jaka Tingkir
Salam penutup :
Sudah kita bersama informasi seputar Contoh Surat Lamaran Kerja Terlengkap semoga artikel yang mimin bagikan ini dapat bermanfaat untuk kalian semua, Khusunya buat kalian yang sedang kesulitan di dalam membuat seurat lamaran kerja yang baik dan benar.Selamat mencoba !!.
Post a Comment for " Contoh Surat Lamaran Kerja Terlengkap"