Cara Mudah Memulai Bisnis Franchise Kopi Kulo
Hai sahabat blog lokerjapati berjumpa kembali pada kesempatan kali ini mimin akan membagikan sebuah informasi tentang cara mudah memulai bisnis franchise kopi kulo.Binis franchise merupakan salah satu usaha yang banyak di minati oleh masyarakat.Salah satu franchise yang bisa untuk anda coba adalah kopi kulo.Franchise yang satu ini memberikan prospek yang sangat baik untuk anda karena minuman yang satu ini banyak di gandrungi oleh masyarakat karena rasanya yang enak serta harganya yang tidak begitu mahal.Bisnis yang sudah beroperasi sejak Desember 2017 ini setidaknya telah memiliki lebih dari 300 outlet yang sudah tersebar di Indonesia.
Kopi kulo merupakan franchise minuman yang di miliki oleh kulo group.Sebuah perusahaan yang sudah lama bergelut di dunia franchise yang sudah cukup sukses.Beberapa usaha yang di miliki oleh kulo group di antaranya adalah warung sambal, XI BoBa, Korean BBQ Kitamaru Shabu-Shabu dan Pocchajjang.
Bila di bandingkan dengan franchise minumana janji jiwa , franchise kopi kulo masih kalah dengan jumlah outlet yang lebih sedikit.
Lantas persyaratan apa saja yang di butuhkan untuk bergabung menjadi mitra di kopi kulo, serta harga dan estimasi modal yang di butuhkan mari kita pelajari bersama sebelum anda mengambil sebuah keputusan.
Menu Franchise Kopi Kulo
Jika kalian ingin memulai usaha bisnis franchise kopi kulo, maka manajemen dari kopi kulo memberikan sebuah kebebasan untuk anda agar bisa menambahkan beberapa item ke menu.Akan tetapi untuk menu tambahan ini anda tidak akan mendapatkan supply atau pun control dari kulo group yang pasti kalian harus melakukannya sendiri.
Kulo Group sesekali juga akan meluncurkan serian minuman terbaru agar pencinta minuman yang satu ini tidak merasa bosan.Biasanya minuman yang di hasilkan merupakan kolaborasi dari brand lain.
Biaya Dan Harga Estimasi Berbisnis Franchise Kopi Kulo
Berbeda dengan franchise janji jiwa yang proporsal bisnisnya bisa kalian dapatkan dengan mudah.Setidaknya biaya yang harus kalian siapkan agar bisa bermitra dengan kopi kulo adalah sebesar 135 juta rupiah.Namun sayangnya tidak di ketahui dengan jelas fasilitas apa saja nantinya yang akan anda dapatkan.
Menurut info terbaru yang mimin dapatkan dari laman web resmi kopi kulo bahwa untuk estimasi biaya untuk renovasi serta biaya belanja bahan baku serta untuk kebutuhan lainnya biaya yang harus di siapkan adalah sekitar 150 juta rupiah.Kemudian anda perlu untuk menambah biaya sewa tempat usaha, biaya operasional , keamanan serta untuk biaya pegawai.
Meskipun harga yang di tawarkan untuk bergabung menjadi mitra di kopi kulo terbilang cukup tinggi , namun manajemen dari kulo group tidak membebankan biaya loyalty per bulan kepada investor.Biaya loyalty ini di pergunakan untuk melakukan maintain branding.Jadi perlu di perhatikan bahwa setdaknya anda perlu menyisihkan sebagian uang untuk biaya promosi.
Cara Dan Syarat Bebisnis Franchise Kopi Kulo
- Kirimkan terlebih dahulu melalui whatsapp mengenai lokasi yang ingin anad pilih untuk memulai bisnis minuman yang satu ini
- Apabila lokasi sudah di setujui oleh pihak kulo group maka anda bisa melanjutnya pada sesi selanjutnya
- Kemudian anda akan di minta untuk melakukan pembayaran DP, Dengan waktu pelunasan adalah selama 1 minggu
- Setelah biaya DP sudah anda lunasi kemudian anda akan di minta untuk mengirimkan layout tempat usaha yang telah di setujui
- Gambar 3D Layout nantinya akan selesai dalam 7 hari kerja
- Setelah gambar 3D sudah keluar maka untuk renovasi tempat usaha sudah bisa untuk di lakukan
- Dua minggu sebelum renovasi untuk bahan-bahan usaha sudah bisa untuk kalian ambil
- Setelah anda sudah selesai mengambil barang, Maka untuk proses selanjutnya adalah training yang di lakukan sebelum 1 minggu ketika opening outlet berlangsung
- Dan yang terkahir adalah opening Outlet
Adapaun Persyaratan Lainnya Yang Di Butuhkan Untuk Membuka Usaha Bisnis Franchise Kopi Kulo Adalah Sebagai Berikut :
- Lokasi usaha minimal luas yang di butuhkan adalah 3x4 m2
- Frezzer tidak termasuk alat yang akan anda dapatkan serta water boiler, dan ipaduntuk kebutuhan kasir
- Tidak adanya biaya royalty
- Kemudian kulo group akan melakukan survey terhadap lokasi yang anda pilih
- Kontraktor bisa di siapkan oleh calon mitra sendiri
- Waktu kontrak terhitung saat opening outlet di laksanakan
- Pegawai di sediakan oleh pihal kulo group
- Apabila lokasi oulet berada di luar jabodetabek maka untuk training karyawan mitra harus membiaya untuk akomodasi perjalanan, penginapan serta untuk biaya makan selama kurang lebih 4 hari
- Apabila lokasi berada di dalam Jabodetabek maka maka mitra akan mengirimkan semua pegawai untuk melakukan training di kantor pusat Kopi Kulo
- Minimun jumlah pegawai yang di butuhkan untuk kegiatan usaha franchise kopi kulo adalah sebanyak 3 orang
- Untuk semua bahan baku yang bersifat khusus wajib di ambil di kantor pusat
Untuk informasi lebih lanjut mengenai bisnis franchise kopi kulo kalian bisa bertanya melalui email di alamat mitrakulo@kulogroup.com.
sudah kita simak bersama informasi tentang Cara Mudah Memulai Bisnis Franchise Kopi Kulo, Semoga apa yang mimin sajikan ini dapat bermanfaat untuk kalian semua.
Post a Comment for "Cara Mudah Memulai Bisnis Franchise Kopi Kulo"