Cara Beriklan Di Google Dengan Mudah Lengkap Beserta Panduannya
Cara beriklan di Google – Hampir dari 80% pengguna internet pastinya menggunakan sebuah mesin pencari yang bernama Google guna untuk mendapatkan sebuah informasi.Sehingga tak heran apabila banyak dari para Advertiser yang senang untuk beriklan di Google.Karena mereka telah dijamin oleh pihak Google bahwa akan banyak sekali dari audiens yang akan melihat iklan yang dipromosikan tersebut.
Berdasarkan data statistic dari Global Stats Counter bahwa untuk pencarian terbesar masih dipegang oleh mesin pencari yaitu Google dan diikuti oleh Yandex serta mesin pencari lainnya.Sehingga Google bisa memiliki sebuah manfaat yang sangat besar khususnya bagi para Advertiser atau pengiklan.
Google tentunya memiliki sebuah layanan yang dimana para Advertiser bisa beriklan dan menampilkan di beberapa platform yang dimiliki oleh Google dengan menggunakan sebuah kata kunci pencarian yang sangat relevan dengan bisnis yang anda miliki.Serta anda memiliki sebuah kesempatan untuk mendapatkan banyak audiens dengan beriklan di Google.
Pasti dari kalian masih banyak yang belum mengerti tentang bagaimana cara untuk beriklan di Google ?.Maka anda bisa untuk menyimak infomrasi mengenai cara mudah beriklan di Google yang akan kami sampaikan secara mendetail.
Untuk beriklan di Google tentunya ada beberapa hal yang perlu untuk dipersiapkan, Salah satunya untuk beriklan di Google sangat disarankan agar anda memiliki sebuah website pribadi.Apabila anda masih belum memiliki sebuah website maka alangkah baiknya apabila anda membuatnya terlebih dahulu.Namun apabila anda ingin mengarahkan Ads tersebut ke website lain maka anda tidak perlu untuk membuat sebuah website.
Contohnya anda mengarahkan Ads tersebut ke profil marketplace, Atau profil Facebook yang anda miliki.
Hal-Hal Yang Perlu Untuk Di Persiapkan Sebelum Beriklan Di Google
Berikut ini adalah hal-hal yang harus anda persiapkan ketika ingin beriklan di Google :
- Menetukan Maksud Dan Tujuan Anda
Langkah awal yang perlu anda persipakan sebelum memutuskan untuk beriklan di Google adalah dengan menentukan sebuah tujuan yang jelas.Hal ini sangat penting bagi setiap Adverister agar iklan yang dipromosikan dapat tertarget dengan baik.
Sebab tidak sedikit dari para pembisnis yang tidak memiliki sebuah tujuan ketika mereka beriklan , Dan akhirnya mereka beranggapan bahwa memasang iklan di Google kurang efektif dan hanya membuag biaya saja.
Salah satu tujuan penting yang bisa untuk anda lakukan pada saat beriklan di Google adalah agar anda bisa memperoleh banyak audiens, Dan mendorong banyak pengguna di internet untuk mengetahui dari produk yang anda jual.
- Menentukan Sebuah Tempat Untuk Beriklan
Google Ads memungkinkan bagi para Advertiser untuk memilih sebuah lokasi atau tempat untuk dimana iklan tersebut akan di tampilkan oleh pihak Google, Termasuk dari jarak tokoh yang anda miliki yang mampu untuk menjangkau keseluruhan kawasan dan banyak Negara lokal hingga sampai ke Mancanegara.
Menentukan sebuah lokasi untuk beriklan, Tentunya sangat bermanfaat agar anda memperoleh sebuah calon klien yang benar-benar tepat sesuai dengan apa yang anda inginkan.Semisal anda menargetkan calon audiens berasal dari Negara Singapura, Amerika Serikat dan Negara lainnya.
- Melakukan Riset Terhadap Kata Kunci
Membidik sebuah kata kunci (Keyword) yang baik untuk memasang iklan di Google tentu adalah salah satu faktor yang akan membuat hasil beriklan di Google dapat memuaskan.Sehingga sangat penting sekali bagi anda untuk melakukan riset kata kunci terlebih dahulu pada saat akan beriklan di Google.
Serta anda juga bisa mencari kata kunci yang paling banyak digunakan oleh para msayarakat pada saat ini.Ada banyak sekali tools yang bisa digunakan untuk melakukan riset terhadap sebuah kata kunci seperti KW Finer, Google Keyword Planner dan Google Suggest.
- Menentukan Anggaran Biaya Untuk Beriklan
Langkah terakhir persiapan yang harus anda lakukan pada saat beriklan di Google adalah dengan menentukan besaran anggaran dan biaya yang akan anda keluarkan untuk beriklan di Google.Anggaran untuk beriklan di Google Ads tentunya sangat fleksible, Anda bisa menetukan sesuai dengan besaran bisnis , Ketersediaan dari anggaran serta profit yang anda miliki.Perlu untuk anda ingat, Semakin banyak budget yang anda berikan untuk beriklan di Google maka anda akan memiliki peluang besar untuk menjangkau audiens secara lebih luas.
Dalam menentukan sebuah anggaran biaya untuk beriklan di Google maka caranya sangat mudah sekali, Anda hanya perlu menentukan besaran biaya yang ingin dikeluarkan serta waktu dari penayangan iklan.Serta untuk penayangan iklan harian diperoleh dari jumlah budget yang kemudian dibagi dari jumlah waktu penayangan iklan.
Contohnya anda menggunakan anggaran sebesar Rp.4.000.000 untuk beriklan selama 1 bulan, Maka untuk besaran anggaran biaya yang harus anda keluarkan setiap harinya adalah sebsar Rp.129.000.Setelah anda telah mempersiapkan 4 hal diatas, Maka anda sudah memenuhi persyaratan untuk bisa beriklan di Google ads.
Cara Beriklan Di Google Dengan Mudah
Berikut adalah langkah-langkah yang dapat untuk anda lakukan agar bisa beriklan di Google :
- Buka layananan Google Ads
- Kemudian pilih “Mulai Sekarang”
- Masukkan tujuan melakukan campaign
Google menyediakan beberapa pilihan kenapa anda memutuskan ingin beriklan di Google, Seperti untuk meningkatkan traffic website anda, Meningkatkan penjualan produk, Meningkatkan jumlah klien, Brand Consideration, Brand awareness dan reach serta mempromosikan sebuah aplikasi.
- Memilih Jenis Tampilan Google Ads klik “ Continue”
Google Ads memiliki 5 jenis tampilan iklan yang bisa untuk anda pilih yaitu :
- Search Ads : Sebuah jenis iklan yang dimunculkan pada saat seorang pengguna internet melakukan pencarian di Google dengan menggunakan kata kunci tertentu.
- Display Ads : Jenis iklan yang dimunculkan pada sebuah website tertentu berdasarkan dengan sebuah kata kunci yang di bidik, Lokasi geografis serta minat dari audiens.
- Shopping ads : Jenis iklan yang satu ini menyediakan beragam informasi mengenai sebuah produk seperti nama penjual, Harga dan gambar produk.
- Video Ads : Jenis tampilan iklan yang satu ini berupa sebuah video dan biasanya akan ditampilkan pada saat seseorang mengakses sebuah video di youtube.
- Universal APP Campaign : Jenis iklan yang satu ini dapat dipergunakan untuk mempromosikan sebuah aplikasi.
Anda hanya tinggal memilih jenis iklan yang sesuai dengan minat dan budget yang anda miliki, Misalnya di sini anda ingin memiliki jenis iklan Search Ads karena anda memiliki sebuah tujuan beriklan untuk meningkatkan jumlah trafik website anda.Dan jangan lupa untuk memasukkan nama website anda sebelum memilih “continue”.
- Memilih Target Lokasi Beriklan Dan Bahasa Yang Di Pergunakan
- Menentukan Target Audiens
Google memiliki sebuah fitur yang bisa membantu anda untuk bisa menentukan dari target audiens yang anda inginkan.Disini anda bisa menentukan target audiens sesuai dengan jenis bisnis anda.
- Menentukan Besaran Anggaran Beriklan Harian
Tentukan besaran anggaran harian pada saat anda beriklan di Google, Isikan jumlah nominal tanpa menggunakan tanda titik.Anggaran harian untuk beriklan yang anda tentukan tergantung dari besaran biaya perkliknya akan menjadi lebih mahal dengan hasil jumlah pencarian yang meningkat di setiap harinya.
Sebagai pemula maka anda bisa menentukan sebuah anggaran dengan menggunakan mominal kecil terlebih dahulu.Anda bisa merubah anggaran harian apabila dirasa masih kurang atau anggarab tersebut terlalu banyak.
Baca juga artikel terkait : Cara Beriklan Di Facebook
- Menentukan Bidding Iklan
Bidding merupakan besaran dari biaya yang akan anda keluarkan atau besaran harga dari sekali klik iklan.Setidaknya ada dua pilihan Bidding yang bisa untuk dipergunakan yaitu :
Mempercayakan kepada pihak Google untuk menentukkan besaran dari Bidding tersebut untuk setiap kliknya.Sistem yang digunakan dengan melihat tingat kompetisi yang sedang terjadi , Berapa banyaknya jumlah pengiklan yang menggunakan kategori serupa.
Cara Bidding yang kedua anda bisa menentukannya sendiri , Dengan cara mengisikan besaran nominal dari harga perklik.Apabila anda mengisikan sebuah nominal yang lebih kecil, Maka kemungkinan besar iklan anda sulit untuk bersaing dengan jenis iklan lainnya.Untuk cara amannya anda bisa mempercayakan masalah Bidding kepada Google.
- Tambahan Informasi Lain Terkait Dengan Bisnis Anda
Supaya jumlah dari penayangan iklan anda bisa meningkat, Maka anda bisa menambahkan informasi seperti lokasi perusahaan, Nomor telephone serta media sosial yang anda pergunakan. Kemudian pilih “Save anda Continue”.
Masukkan Kata Kunci Yang Ingin Anda Targetkan
Pihak Google telah memberikan beberapa kata kunci yang sangat relevan dengan bisnis yang anda miliki.Jangan lupa untuk mengklik “Save anda continue” Apabila anda telah berhasil untuk menemukan jenis kata kunci yang anda inginkan.
- Membuat Tampilan Iklan
Isikan beberapa informasi mengenai bisnis anda pada kolom yang telah disediakan oleh pihak Google, Kemudian jangan lupa untuk memilih “Save Anda Continue”.
- Mempersiapkan Secara Detail Untuk Penagihan
Langkah ini adalah merupakan sebuah tahap terkahir sebelum anda beriklan di Google Ads.Anda akan diminta oleh pihak Google untuk measukkan secara detail mengenai penagihan untuk pembayaran beriklan di Google Ads.Namun ada beberapa hal yang perlu untuk anda perhatikan seperti :
- Negara Dan Zona Waktu
- Pilih Negara penagihan sesuai dengan lokasi anda pada saat ini agar anda bisa membayar dengan mata uang sesuai tempat tinggal anda.
- Info Pelanggan
- Pilih sebuah jenis akun individu agar akun tersebut lebih mudah untuk dipergunakan, Jangan lupa untuk memasukkan nomor NPWP juga, Isikan secara detail mengenai nama, Alamat dan kode pos anda
- Cara Melakukan Pembayaran
Untuk melakukan pembayaran anda bisa memilih secara otomatis atau secara manual, Apabila secara otomatis maka anda wajib untuk memiliki sebuah kartu kredit dan apabila anda memilih secara manual maka anda bisa mebayar melalui transfer.
- Melakukan Centang Persetujuan
Apabila anda telah menyetujui tentang semua persyaratan yang perlu untuk dilakukan pada saat anda beriklan di Google Ads maka anda bisa mencentang persetujuan “I agree to the Google Ads term anda conditions” kemudian pilih tombol submit.
Maka anda akan mendapatkan sebuah form rekeniing dari Google berisikan besaran tagihan beriklan di Google yang harus anda bayarkan.Silakan melakukan besaran transfer sesuai dengan anggaran yang telah anda tentukan.Setelah pembayaran tagihan beriklan di Google Ads telah berhasil anda selesaikan, Kini iklan anda akan ditayangkan oleh pihak Google sesuai dengan jenis tampilan iklan yang telah anda pilih.
Demikian informasi seputar cara beriklan di google dengan mudah lengkap beserta panduannya, Semoga informasi yang kami berikan ini dapat bermanfaat bagi anda semua khususnya untuk kalian yang berencana ingin beriklan di Goole Ads.
Post a Comment for "Cara Beriklan Di Google Dengan Mudah Lengkap Beserta Panduannya"