Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kumpulan Contoh Kalimat Promosi Usaha Barbershop Yang Menarik Dan Kreatif

Contoh kalimat promosi usaha barbershop – Pasti dari kalian semua sudah tidak asing lagi dengan salah satu usaha yang cukup populer di tengah masyarakat yaitu usaha barbershop atau usaha potong rambut,Barbershop adalah salah satu bidang usaha yang bergerak dalam jasa potong rambut.Barbershop bisa di katakana adalah salah satu usaha yang tidak ada matinya sebab jasa ini selalu dibutuhkan oleh para masyarakat.Bagi anda yang memiliki keahlian dalam memotong rambut maka usaha barbershop adalah salah bidang usaha yang pas untuk bisa anda jalankan.Usaha barbershop dalam menjalankankannya juga tidak membutuhkan sebuah modal yang cukup besar.

Pada saat ini sudah banyak sekali kita jumpai orang-orang yang telah sukses dengan menjalankan sebuah usaha barbershop atau potong rambut.Bagi anda yang pada saat ini sedang menjalankan sebuah usaha potong rambut namun masih sepi dari konsumen maka ada salah satu kegiatan usaha yang masih belum anda lakukan.Yaitu kegiatan melakukan promosi usaha, Promosi usaha sangatlah penting agar bisnis barbershop anda bisa di kenal oleh masyarakat luas.Pada saat ini ada banyak sekali platform yang bisa anda pergunakan untuk mempromosikan usaha barbershop yang sedang anda jalankan.Mulai dari whatsapp, Facebook, Instagram, Google ads dan masih banyak lagi platform-platform lainnya.

Agar promosi usaha yang anda lakukan nantinya bisa berjalan dengan baik maka anda juga harus menyertakan sebuah kalimat usaha yang menarik dan juga kreatif.Agar nantinya para masyarakat mau untuk menggunakan jasa barbershop milik anda.Bagi anda yang pada saat ini sedang kesulitan untuk membuat sebuah kalimat promosi usaha maka anda tidak perlu khawatir.Sebab lokerjapati telah memiliki contoh kalimat promosi untuk usaha barbershop yang menarik dan juga kreatif.

Contoh Kalimat Promosi Usaha Barbershop 

Berikut ini adalah kumpulan contoh Klimat promosi usaha barbershop yang menarik dan kreatif :

“Selamat sore semuanya, buat kalian yang hari ini ingin pangkas rambut, Kami buka dari jam 07/30 di jalan (isikan alamat barbershop anda).”

“Tahun baru rambut baru, Ayo cobain penampilan rambut baru, Yuk potongan rambut di tempat kami, Yang beralamatkan di (isikan alamat barbershop anda).”

Contoh Kalimat Promosi Salon Pria Yang Menarik Dan Kreatif 

“Ayo sehatkan rambutmu dengan melakukan pencukuran dan memberikan treatment rutin di Jihan Salon.”

“Haloo brother, Kami selalu buka mulai dari jam 07.00 sampai 18.00, Bagi kalian yang ingin melakukan perawatan rambut.Kalian bisa datang langsung ke Jihan salon.”

“Dapatkan potongan rambut yang cool banget di Jihan salon, Dengan mendapatkan pelayanan cukur rambut terbaik + Creambath hanya dengan membayar 25.000 saja.”

“Sebelum liburan awal tahun, Ayo jangan lupa untuk merapikan rambut kalian di Jihan Salon.”

“Banyak dari para pelanggan kami yang sangat menyukai model rambut pendek, Kalau kalian lebih suka pakai model yang seperti apa ? Yuk balas di kolom komentar , Dan sertakan alasannya juga , Bagi pemberi komentar terbaik akan berkesempatan mendapatkan vouher potong rambut gratis di tempat kami.”

“Hai brother, Di JIhan salon lagi mengadakan promo special buat kalian pada hari Jumat saja dari jam 06.00 sampai jam 12.00 saja.Kalian bisa melakukan potong rambut hanya dengan membayar Rp.5.000 aja.Nah mumpung cuacanya lagi cerah ayo segera datang je Jihan salon, Sebelum nantinya kalian tidak kebagian promonya.”

“Halo teman-teman, Yang mau mencukur rambut dengan gaya cool dan melakukan treatment dengan pelayanan yang nyaman maka anda bisa datang ke Jihan Salon.Dapatkan potongan harga bagi kalian yang potong rambut dengan membawa saudara dan teman yang ingin nyukut rambut juga di Jihan Salon.Salon kami beralamatkan di (Isikan alamat usaha anda).”

Contoh Kata-Kata Promosi Barber Shop Yang Menarik Dan Kreatif 

Dalam melakukan kegiatan promosi barbershop anda tidak harus menggunakan sebuah kalimat yang amat panjang.Akan tetapi anda juga bisa menggunakan kata-kata promosi seperti di bawah ini :

“Konsultasikan model gaya rambut yang anda suka dengan Jihan Salon, Dapatkan model gaya rambut yang pas dan cocok untuk anda.”

“Buat kalian yang kemarin-kemarin melakukan kegiatan potong rambur sendiri, Yuk datang ke Jihan Salon dan akan kami rapikan potongan rambut anda.”

“Segera datang dan berkunjung ke Jihan Salon dan nikmati berbagai pelayanan seperti potong rambut dan treatment.”

“Jihan salon sudah buka mulai hari ini, Kami akan memberikan pelayanan yang terbaik untuk anda, Sampai bertemu lagi di kursi cukur kami ya guys.”

“Semua cabang jihan salon sudah buka nih, Ayo segera cukur rambut di Jihan Salon, Dapatkan pelayanan mencukur terbaik dari kami.”

“Halo guys, Buta kalian yang ingin potong rambut rapi, Yuk datang langsung ke Jihan Salon.Dan dapatkan treatment gratis dari kami juga.”

Contoh Kalimat Promosi Barbershop Di Medsos

“Halo teman-teman, Rencana liburan tahun baru pada mau kemana nih ? Sebelum kalian pergi liburanYuk rapikan potongan rambut kalian di Jihan Salon, Yang ada di cabang terdekat rumah kalian.Jangan lupa untuk 3m ya guys, Mencuci tangan, Menggunakan masker dan juga menjaga jarak.Kami buka mulai dari pukul 07.00 sampai 17.00.”

“Rambut adalah menjadi identitas bagi semua orang baik itu laki-laki dan perempuan.Yuk langsung datang ke Jihan Salon.Sebab akan kami berikan pelayanan potong rambut yang pastinya belum pernah anda dapatkan sebelumnya.Jihan Salon beralamatkan di (Isikan alamat usaha anda).”

Cara-cara Mempromosikan Usaha Babershop 

  • Sharing di akun media sosial milik anda 
  • Mengadakan give away secara rutin 
  • Mengadakan diskon 
  • Menambahkan pelayanan yang berbeda dengan usaha barbershop lainnya 
  • Buatlah akun media sosial semenarik mungkin 
  • Memakai tema khusus untuk barbershop anda
Baca juga artikel terkait :

Demikianlah artikel tentang kumpulan contoh kalimat promosi usaha barbershop yang menarik dan kreatif.Semoga informasi yang kami berikan ini bisa bermanfaat bagi anda semua.Khususnya untuk kalian yang pada saat ini sedang kesulitan untuk membuat sebuah kalimat promosi yang bagus dan juga menarik.

Post a Comment for "Kumpulan Contoh Kalimat Promosi Usaha Barbershop Yang Menarik Dan Kreatif"