46 Ide Usaha Kuliner Paling Laris 2021
Hai sahabat Blog Lokerjapati berjumpa kembali pada kesempatan yang berbahagia ini, mimin akan membagikan sebuah informasi tentang 46 Ide Usaha Kuliner Paling Laris 2021.Buat kalian yang suka untuk berbisnis kuliner maka tidak ada salahnya untuk mencoba beberapa usaha kuliner yang bisa kamu kembangkan.
Terkadang sering kali para sobat minder dan tidak percaya diri untuk memulai mencoba membuka sebuah usaha kuliner.Padahal banyak orang yang sudah sukses di luar sana dengan berbisnis di bidang kuliner.
Bisnis di bidang kuliner memiliki pasar yang cukup bagus , hal itu pasti.Mengapa bisa begitu ? Sebab salah satu kebutuhan pokok manusia adalah makanan.
Walaupun bisnis Kuliner merupakan salah satu ide usaha yang cukup menggiurkan , namun kalian harus tetap memperhatikan hal-hal berikut agar usaha kamu dapat berjalan dengan baik :
- Jenis usaha kuliner apa yang akan kalian jual
- Lokasi tempat kalian berjualan
- Target market kalian
- Managemen keuangan
- Memilih supplier yang tepat sasaran
- Kualitas terhadap makanan
Tanpa berlama-lama lagi mari kita masuk pada topic pembahasan kita tentang 46 ide usaha kuliner yang paling laris.
1.Usaha Kuliner Martabak
Merupakan sebuah hidangan yang bisa kalian temukan hampir di pinggir jalan, sebab jajanan ini memiliki rasa yang enak dengan harga yang terjangkau.
Di Indonesia sendiri ada dua jenis Martabak yang harus kalian ketahui yaitu martabak telur dan martabak martabak daging.
2.Usaha Kuliner Batagor
Merupakan sebuah jajanan has yang berasal dari Kota Bandung , dengan berkomposisikan dari adonan bakso ikan dan tenggiri yang kemudian di isikan kedalam tahu putih lalu di goring.
Berikut adalah Resep untuk membuat Batagor yang enak :
Kulit pangsit sejumlah 15
Tahu putih berukuran sedang , dan kemudian di belah menjadi dua segitiga, dan di lubangi tengahnya untuk menaruh adonan
- Minyak
- 250 gram ikan tenggiri kemudian haluskan
- 4 Buah daun bawang
- 4 Siung bawang putih
- setengah sendok teh penyedap rasa
- 1 sendok the garam
- ¼ sendok the merica bubuk
- 2 sendok the gula pasir
- 4 putih telur
- 150 ml air es
- 200 gram tepung sagu
- 30 gram tepung terigu yang berprotein sedang
3.Usaha Kuliner Siomay
Siomay merupakan sebuah ide kuliner yang pertama kali di buat oleh china, dan kemudian berkembang hingga ke Indonesia, Siomay adalah perpaduan antara sebuah daging yang di bungkus dengan kulit yang tipis dari tepung terigu.
Di Indonesia sendiri terdapat beberapa jenis varian dari siomay dengan bermacam-macam isi mulai dari daging ayam, sapi, dan udang.
Untuk penyajiannya sendiri biasanya siomay di kukus terlebih dahulu hingga matang.
4.Usaha Kuliner Nasi Pecel
Nasi pecel adalah jenis kuliner berbahan dasar kacang yang memiliki banyak sekali peminatnya.
Nasi pecel biasanya di sajikan dengan nasi putih, tempe, serta sayur mayor.Untuk modal yang di butuhkan dalam membuka usaha yang satu ini tidaklah begitu banyak sebab bahan-bahan yang di butuhkan tidaklah begitu mahal.Usaha kuliner nasi pecel merupakan salah satu ide bisnis rumahan paling menguntungkan di masa pandemi.
5.Usaha Kuliner Nasi Uduk
Tahukah kalian apa itu nasi uduk ? Pasti dari kalian baru pertama mendengar atau ada beberapa yang sudah familiar dengan usaha kuliner yang satu ini.Nasi Uduk adalah jenis kuliner yang berbahan dasar nasi putiharon yang kemudian di kukus beserta santan kelapa yang di parut, yang di campuri dengan bumbu di antarannya jahe, dahun serai, bumbu pala, dan merica.Sehingga rasa yang di ciptakan sangat menggugah selera bagi yang memakannya.Kamu bisa membuka usaha kuliner yang satu ini dengan membandrol tariff yang beragam.
6.Usaha Kuliner Kripik Tempe
Usaha Kuliner Kripik Tempe bisa anda jadikan sebagai salah satu usaha kalian, sebab bahan yang di butuhkan sangat mudah di dapatkan.Dan kamu juga bisa mengkerasikan kripik tempe dengan berbagai varian.Seperti Kripik Tempe Sambal Balado, kripik tempe maca dan masih banyak lagi rasa-rasa yang bisa kalian kembangkan.
7.Usaha Kuliner Kripik Buah
Tidak semua jenis buah bisa kalian jadikan sebagai kripik.
Berikut adalah jenis-jenis buah yang bisa kalian jadikan untuk membuka usaha kripik buah :
- Buah pisang
- Nangka
- Apel
8.Usaha Kuliner Roti Goreng
Roti goreng merupakan salah satu jajanan yang sangat favorite di kalangan masyarakat yang biasanya di sajikan dengan minum kopi atau teh hangat.
Modal yang di butuhkan untuk membuka usaha ini tidaklah begitu banyak , kamu bisa menjualnya dengan berkeliling atau menyewa stand yang ada di pinggir jalan.
9.Usaha Kuliner Bakso
Hampir setiap orang pasti menyukai kuliner yang satu ini, sehingga peluang kalian untuk mengembangkan usaha bakso cukup terbuka lebar.Bakso adalah sebuah kuliner yang terdiri dari beberapa item seperti pentol, goreng, siomay, mie, tahu, dan kondimen lainnya.
10.Usaha Kuliner Sempol
Sempol merupakan jajanan yang berbahan dasar tepung tapioca yang di campur dengan daging ayam serta bumbu-bumbu agar mendapatkan cita rasa yang lezat.Sempol adalah jajanan yag berasal dari Malang bertepat di wilayah kecamatan Pagak provinsi jawa timur.Kamu bisa mencoba membuka bisnis yang satu ini sebab tidak di butuhkan modal besar.Rata-rata untuk penjual sempol adalah para pedangan kaki lima.
11.Usaha Kuliner Terang Bulan
Terang bulan adalah makanan enak sejenis panekuk yang biasanya banyak kita jumpai di pinggir-pinggir jalan.Bahan dasar untuk membuat Kuliner yang satu ini adalah tepung terigu, soda kue, telur ayam, santan, air, serta ragi.Yang di mana untuk cara pembuatannya adalah di panggang di atas penggorengan besi khusus untuk adonan pembuatan Terag Bulan.Dan di baluti dengan taburan coklat atau kondimen lainnya.
12.Usaha Kuliner Sate Ayam
Sate ayam bisa anda jadikan sebagai salah satu pilihan untuk membuka sebuah usaha kuliner.Sebab merupakan salah satu makanan favorite yang paling banyak di cari.Sala satu yang membuat makanan ini lezat adalah dari bumbu kacang.
13.Usaha Kuliner Seblak
Seblak adalah merupakan salah satu jenis kuliner yang berasal dari Kota Bandung.Tak heran bila seblak memiliki banyak peminat karena cita rasanya yang sangat enak.Seblak merupakan makanan yang yang terbuat dari bebagai macam sayuran yang di balut dengan bumbu rempah yang sangat khas.
14.Usaha Kuliner Mie Ayam
Usaha Kuliner yang paling laris di pasaran selanjutnya adalah Mie Ayam , merupakan makanan yang berbahan dasar dari tepung beras.Yang kemudian di cetak hingga menjadi mie dan kemudian di rebus dengan di campuri beberapa bumbu penyedap rasa dan kemudian di beri toping ayam dan di lengapi dengan beberapa sayuran serta acar.
15.Usaha Kuliner Mie Pangsit
Mie Pangsit hampir sama dengan mie ayam sebab berbahan dasarkan dari tepung beras cumin yang membedakannya adalah untuk mie pangsit tidak ada tambahan ayam , hanya topic kerupuk, sayuran dan acar.Namun untuk peminatnya juga banyak.
16.Usaha Kuliner Nasi Goreng
Usaha kuliner selanjutnya yang bisa kamu coba adalah menjadi seorang pengusaha nasi goring, Namun untuk membuka usaha yang satu ini kamu juga harus belajar terlebih dahulu untuk bisa membuat nasi goring yang enak.
17.Usaha kuliner lalapan
Di ambil dari kata lalap yang memiliki makna sayur-sayuran yang khas berasal dari sunda yang di mana di sajikan dengan menu seperti ayam , tempe, bebek, terong, tahu, belut, dan di sajikan dengan sambal yang menggugah selera.Tak sedikit dari masyarakat yang mmenyukai kuliner jenis ini sehingga kamu berkesempatan untuk mencoba membuka usaha kuliner yang satu ini.
18.Usaha kuliner molen
Jajanan Molen adalah salah satu makanan ringan yang memilki banyak penggemar dengan berbahan dasar pisang yang kemudian di balut dengan lembar adonan pastry dan kemudian di goreng di minyak yang panas.Makanan yang satu ini sangat cocok untuk di hidangkan bersama the hangat atau kopi.
Kamu juga bisa merubah isinya sesuai dengan selera bisa dig anti dengan coklat, keju, atau adonan lainnya.
19.Usaha kuliner burger
Makanan yang bernama asli Hamburger ini adalah jenis makanan berbentuk roti bundar yang di tengahnya di isi dengan berbagai varian seperti cetakan daging ayam, sapi, sayur, dan keju, tomat, bawang Bombay, dan di taburi dengan saus mayones atau saus tomat.
20.Usaha Kuliner kebab
Adalah salah satu kuliner cepat saji yang terbuat dari daging sapi panggang yang kemudian di iris secara tipi-tipis dan di taruh di atas tortilla di lengkapi dengan beberapa sayuran pendukung lainnya.
Kamu juga bisa menggunakan daging ayam sebagai pengganti dari daging sapi.
21.Usaha Kuliner cilok
Cilok adalah merupakan salah satu jajanan kuliner yang berasal dari Jawa Barat berbahan dasarkan tepung tapiokasehingga akan terasa kenyal apabila di makan.Untuk menjalakan usaha yang satu ini tidak membutuhkan modal yang begitu besar,Kamu Bisa menjajakannya di sekolah ataupun di tempat umum.
22.Usaha Kuliner Catring
Buat kalian yang hobi masak maka tidak ada salahnya untuk membuka usaha kuliner Catring, kamu bisa membuat demo masakan dan menawarkannya ke berbagia perusahaan apabila rasanya enak pasti mereka akan order ke kamu.Modal yang di butuhkan untuk membuka usaha yang satu ini juga tidak begitu besar tergantung dari banyaknya jumlah pesanan yang kamu terima.
23.Usaha Kuliner Bakpau
Bakpau merupakan salah satu jajanan tardisional yang berasal dari Tionghoa.Dan sudah sangat familiar di Indonesia yang sudah memiliki banyak peminat.Bahan dasar dari bakpau adalah terbuat dari adonan tepung terigu yang di beri ragi agar adonan tersebut dapat mengembang, yang kemudian di berikan beragam isian di dalamnya mulai dari ayam, daging, serikaya, sayur, coklat, dan kacang.
24.Usaha Kuliner Soto Ayam
Soto ayam adalah merupakan salah satu makanan yang khas di Indonesia.Dengan salah satu cirri khas kuahnya berwarna kuning dengan di taburi ayam di atas nasi.Warna kuning ini tercipta karena di hasilkan dari rempah kunyit yang di jadikan sebagi bumbu.Soto ayam sangat banyak kita jumpai di seluruh Indonesia hingga di Singapura.Selain toping ayam , biasanya ada jeruk nipi serta di tambahkan beberapa potong telur sebagai pelengkap.
Kamu bisa membuka usaha kuliner yang satu ini sebab untuk pemintanya sendiri sangat banyak sekali di pasaran.
25.Usaha Kuliner Bubur Ayam
Adalah merupakan salah satu usaha kuliner yang sangat popular di Indonesia.Berbahan dasar dari beras yang di masak dengan air yang cukup banyak sehingga tekstur dari nasi menjadi lembut dan berair.Jangan lupa untuk menambahlan toping ayam serta kardu santan agar dapat menggugah selera bagi yang memakannya.Biasanya bubur ayam di sajikan saat masih hangat atau panas.
26.Usaha Kuliner Bubur Kacang Ijo
Merupakan salah satu usaha kuliner yang cukup popular di kalangan masyarakat , biasanya di sebut dengan burjo.Adalah merupakan bubur manis yang berasal dari Indonesia yang di mana untuk variannya juga dapat kita temui di berbagai Negara AsiaTenggara.Merupakan sebuah kuliner yang berbahan dasar dari kacang hijau, perasan santan, serta gula aren.Untuk membuka usaha yang satu ini tidaklah di butuhkan dana yang cukup besar.Kamu bisa menjualnya dengan cara berkeliling atau menambahkannya pada menu yang ada di restoran kalian.
27.Usaha Kuliner Nasi Rawon
Nasi Rawon adalah merupakan salah satu makanan khas dari Indonesia yang berbahan dasar daging dengan kaldu berwana hitam dan di kengkapi dengan berbagai bumbu rempah seperti kluwek.
Berikut adalah bahan utama yang di gunakan untuk membuat rawon yang enak :
Daging sapi, Jeruk Purut, Garm dapur, serai , lengkuas, air, minyak, sawit , kepayang, bawnag putih, serta jahe.
28.Usaha kuliner Ayam Goreng
Usaha kuliner selanjutnya yang bisa kalian coba adalah menjual ayam goreng, dengan mengkreasikan sesuai dengan ide yang kamu miliki, entah itu mau di jadikan ayam gepuk, penyet dan ayam rica-rica dan masih banyak yang lainnya.
29.Usaha Kuliner Jamur Krispi
Jamur Krispi merupakan salah satu makanan yang sangat enak untuk di jadikan camilan, kamu bisa membuka usaha kuliner dengan mengkreasikannya agar lebih menarik.Mungkin kamu bisa menambahkan beberapa rasa seperti jamur balado jamur keju serta kreasi yang lainnya.
30.Usaha Kuliner Kue Cubit
Kue Cubit merupakan salah satu jajanan kuliner yang sangat popular di Jakarta.Dengan memiliki diameter kurang lebih sekitar 4 cm yang biasanya di jual oleh para pedagang kaki lima kepada anak-anak sekolah.Kue Cubit merupakan jajanan kuliner yang berbahan dasar dari campuran susu dan tepung terigu.Dan kemudian adonan di masukan kedalam sebuah cetakan baja khusus.Dan tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menunggu jajanan yang satu ini hingga matang.
31.Usaha Kuliner Cimol
Cimol meruapakan salah satu jajanan khas yang sering kita jumpai di pinggir-pinggir jalan dengan tekstur apabila di makan terasa kenyal-kenyal.Seba bahan dasar dari pembuatan kuliner yang satu in adalah dari tepung kanji yang kemudian di bentuk seperti bola lalu di goreng ke dalam minyak yang panas.
Kamu bisa membuka usaha yang satu ini sebab anak-anak kecil sangat menyukai jajanan yang satu ini.
32.Usaha Kuliner Sate Tahu
Siapa sangka bahwa tahu juga bisa kalian kreasikan menjadi seperti sate, namun bahun dasar yang di gunakan adalah tahu gembos yang di dalamnya di beri tepung kanji kemudian di bakar.Sate tahu juga terdapat bumbu yang mirip dengan sate ayam.Apabila kalian tertarik kamu bisa mencoba peluang usaha yang satu ini.
33.Usaha Kuliner Cilok Bakar
Cilok bakar ? tentu kalian sudah tidak asin untuk mendengarnya , pasti kalian juga pernah membelinya yang di jual oelh para pedagang kaki lima.Banyaknya penggemar dari cilok bakar membuat usaha yang satu ini masih laris di pasaran.Bahann dasar untuk membuat cilok bakar adalah tepung kanji yang di campur dengan selepan daging ayam dan di beri bumbu-bumbu , kemudian di bentuk bulat lalu di tusuk.
Kemudian di rebus setengah matang , lalu untuk cara penjualannya di bakar menggunakan arang, dan untuk cara penyajiannya di kasih bumbu kacang dan kecap.
34.Usaha Kuliner Tahu Krispi
Tahu krispi merupakan salah satu kuliner jajanan sehat yang patut buat kalian coba, tahu krispi adalah merupakan tahu goreng yang di bentuk dadu berukuran kecil dengan di campuri tepung agar muncul sensasi krispi pada saat kita memakannya.Kalian bisa mengembangkan usaha yang satu ini dengan mengembangkang kreasi sesuai dengan skill yang kamu miliki.
35.Usaha Kuliner Roti Bakar
Roti bakar ? Pasti kalian sudah tidak asing , ide usaha kuliner yang satu ini bisa kalian coba sebab untuk peminatnya sangat banyak.Roti yang bagus untuk di jadikan roti bakar adalah roti yang berlapis.Sebab kalian bisa menambahkan beberapa rasa pada roti bakarmu seperti rasa strawberry, nanas, coklat, susu dan yang lainnya.Biasanya roti bakar sangat cocok apabila di santap dengan the hangat atau kopi.
36.Usaha Kuliner Angsle Ronde
Angsel ronde adalah merupakan salah satu kuliner yang sangat khas dari Indonesia, Angsle ronde merupakan jenis kuliner yang berbentuk seperti kolak.Dengan berkuahkan air santan , yang di dalamnya ada isian mutiara, roti yang di potong kecil-kecil, kacang hujau, beras ketan.Biasanya para pengusaha angsle ronde menjual dagangannya dengan menggunakan gerobak atau menyewa tempat untuk berjualan.
37.Usaha Kuliner Nasi Kare Ayam
Merupakan salah satu usaha kuliner yang waji buat kalian coba, sebab peminat dari makanan yang satu ini sangat banyak sekali.Kari ayam juga sangat khas dengan rasanya yang lezat sebab banyak sekali campuran dari bumbu rempah di dalamnya.
Hampir setiap orang menyukai masakan yang satu ini mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
38.Usaha Kuliner Singkong Keju
Singkong merupakan salah satu umbi-umbian yang berasal dari Indonesia, banyak sekali olahan yang berbahan dasar singkong mulai dari keripik, gaplek , serta olahan lainnya.Namun kamu juga bisa menjajal untuk membuka usaha singkong keju, sebab untuk peminatnya sangat banyak sekali.Untuk modal awal yang di butuhkan dalam menjalani usaha yang satu ini tidak membutuhkan biaya yang cukup besar.
39.Usaha Kuliner Mie Ayam Solo
Mie Ayam Solo adalah salah satu kuliner yang berasal dari Kota Solo, Namun karena cita rasanya yang khas sehingga kita sering kali menjumpai di banyak tempat.Mie ayam solo mempunya cirri khas pada kaldunya yang sangat kental.Biasanya ada banyak penyedia franchase yang menyediakan usaha kuliner satu ini.
40.Usaha Kuliner Bakso Solo
Makanan terfarotite yang selanjutnya adalah Bakso Solo, Merupakan salah satu hidangan yang cukup khas bakso yang di sajikan dengan aroma kuah yang cukup khas serta perpaduan antara pentol, goreng, dan isi lainnya yang sangat memanjakan lidah kita.Kamu bisa mecoba membuka usaha kuliner yang satu ini sebab makanan ini masih menjadi kuliner yang banyak di gemari oleh kalangan masyarakat.
41.Usaha Kuliner Es Buah
Es buah spastic setiap orang sudah pernah menikmati minuman yang satu ini , sebab biasanya minuman ini di sajikan sebagai hidangan penutup.Atau biasa kita jumpai di pinggir-pinggir jalan.Es buah sangat nikmat apabila di santap ketika udara panas sebab akan terasa segar sekali apabila sudah masuk di tenggorokan.Isian dari Es buah adalah hasil potongan kecil-kecil dari buah yang meilputi nanas, alpulkat, nangka, serta buah lainnya.Kamu Bisa mencoba membuka usaha yang satu ini sebab memiliki propsek yang cukup baik serta tidak ada matinya.
42.Usaha Kuliner Es Campur
Dari tadi kan kita membahas yang berkuah-kuah , jadi harus ada pendampingnya yang segar-segar yaitu ES Campur, Merupakan salah satu minumana yang sangat khas di Indonesia dengan berbahan dasar : roti, kolang-kaling, dawet, Buah Alpukat, Nangka, Buah nanas, dan cincau hitam, serta santan sebagai kaldunya dan di beri es secukupnya jangan lupa untuk menambahkan susu kental di atasnya.Sudah tidak kebayang kan rasanya seperti apa.Kalian bisa membuka usaha yang satu ini dengan menjualnya di tempat yang strategis.
43.Usaha Kuliner Tahu Bulat
Sebuah jajanan yang khas dari Indonesia yang sering kita jumpai, berbahan dasar dari olahan kacang kedelai yang kemudian di olah menjadi sebuah tahu yang berbentuk bulat dengan isian kompong.Biasanya kita sering menjumpai tahu bulat di jual oleh menggunakan mobil dengan berkeliling kampong.Yang di jual dengan harga 500 rupiah per bijinya sehingga sangat hemat di kantong.Namun kamu juga bisa menjualnya dengan gerobak atau di tempat yang strategis.
44.Usaha Kuline Nasi Tumpeng
Nasi Tumpeng merupakan salah satu kuliner yang sangat popular di Indonesia , Yang di mana untuk penyajiannya berbentuk seperti pyramid.Biasanya kita sering kali melihat Nasi Tumpeng ketika ada acara hajatan, dan acara besar lainnya.Tentunya kalian bisa memanfaatkan momen yang satu ini untuk membuka usaha Nasi Tumpeng.Kamu bisa memasarkannya baik secara Online ataupun secara Offline.
45.Usaha Kuliner Nasi Padang
Nasi Padang merupakan salah satu kuliner yang sangat khas dari Indonesia yang di sajikan dengan berbagai macam lauk-pauk.Kata Padang terbentuk dari Ibu Kota Provinsi Sumatra Barat.Walaupaun kuliner yang satu ini berasal dari Kota Padang, Namun karena kelezatannya Kuliner ini mampu menyebar ke seluruh Pelosok Indonesia karena cita rasanya yang sangat khas.Apabila kalian mempunya modal yang cukup maka usaha yang satu ini bisa kalian coba tentunya jangan lupa untuk belajar terlebih dahulu pada ahli yang pandai untuk membuat masakan padang.
46.Usaha Kuliner Pempek Palembang
Usaha kuliner terakhir yang patut untuk kalian coba adalah usaha Kuliner Pempek Palembang, Merupakan sebuah kuliner yang berasal dari Kota Palembang dengan berbahan dasar daging ikan sebagai olahannya yang di giling hingga lembut yang kemudian di campuri dengan tepung kanji atau tepung sagu.Serta di campure dengan bumbu-bumbu seperti telur, bawang putih, penyedap rasa dan garam.
Pempek sendiri biasanya di sajikan dengan kuah cuka yang memiliki cirri khas rasa asam, pedas dan manis tentunya untuk menghilangkan rasa amis dari pempek yang kalian makan.Kamu bisa mecoba membuka usaha kuliner yang satu ini sebab pada saat ini makanan yang satu ini masih memiliki banyak peminat.
Baca juga artikel terkait :
- Modal Usaha Membuat Kue Donat
- Modal Usaha Membuat Telur Asin
- Modal Usaha Apotek
- Modal Usaha Katering
- Modal Usaha Bisnis Percetakan
Demikianlah artikel tentang 46 Ide Usaha Kuliner Paling Laris 2021, semoga apa yang mimin sajikan ini dapat bermanfaat untuk kita semua.
Post a Comment for " 46 Ide Usaha Kuliner Paling Laris 2021"