Contoh Pertanyaan Wawancara Kerja Untuk Menempati Posisi Supervisor
Contoh pertanyaan wawancara kerja untuk menempati posisi sebagai supervisor – Pasti dari kalian semua sudah tidak asing lagi dengan salah satu profesi pekerjaan yang cukup populer sebagai seorang Supervisor.Posisi pekerjaan yang satu ini kerap sekali kita jumpai di berbagi perusahaan baik itu milik swasta ataupun negeri.Sehingga tak heran apabila kita sering melihat posisi tersebut pada berbagai iklan lowongan pekerjaan.Supervisor adalah seseorang yang diberikan sebuah tugas dalam sebuah perhimpunan yang ada di perusahaan yang dimana dia memiliki sebuah kuasa dan juga wewenang untuk mengeluarkan sebuah perintah kepada rekan kerja dibawahnya.
Apabila pada saat ini anda akan mengikuti sebuah kegiatan wawancara kerja untuk menempati posisi sebagai seorang supervisor di sebuah perusahaan.Maka setidaknya ada beberapa hal yang perlu untuk anda persiapkan.Dan salah satunya adalah dengan mengetahui tentang pertanyaan yang keluar pada saat anda mengikuti kegiatan sesi tanya jawab bersama dengan seorang HRD yang merekrut anda.Namun sebelum itu pastikan juga anda mengetahui tugas dan tanggung jawab dari seorang yang berprofesi sebagai supervisor.
Tugas Dan Tanggung Jawab Supervisor
- Betugas untuk membuat Job Description untuk staff dan juga bawahannya
- Membuat sebuah rencan jangka pendek untuk sebuah tugas yang telah di tentukan oleh atasannya
- Memecahkan sebuah masalah sehari-hari secara rutin
- Memberikan sebuah info kepada managemen terkait dengan kondisi bawahan, Atau menjadi perantara antara para pekerja dengan manajemen
- Mendisiplinkan bawahannya
- Menegakkan semua aturan yang telah di tetapkan oleh perusahaan
- Melaksanakan seluruh tugas, Proyek dan juga pekerjaan secara langsung
- Memotivasi para karyawan
- Mengelola karyawan dengan baik
Contoh Pertanyaan Wawancara Kerja Untuk Menempati Posisi Supervisor
Berikut ini adalah contoh pertanyaan wawancara kerja untuk menempati posisi sebagai seorang supervisor :
- Ceritakan terkait pada saat seorang karyawan membuat sebuah kesalahan yang cukup signifikan, Dan tindakan apa yang akan anda lakukan ?
Jawaban : “ Tentunya saya akan mengajak berkomunikasi secara terbuka untuk bisa memahami penyebab kesalahan yang sedang terjadi.Kemudian saya juga akan mengajak berdiskusi dengan karyawan untuk mencegah kesalahan tersebut tidak terulang kembali.”
- Bagimana cara anda dalam memotivas para karyawan maupaun anggota tim anda ?
Jawaban : “Tentunya saya akan memastikan bahwa setiap bawahan saya telah memiliki sebuah kejelasan terkait dengan peran dan tanggung jawab bawahan saya pada pekerjaan yang dilakukan saat ini.”
Baca juga artikel terkait : Contoh Pertanyaan Wawancara Kerja Untuk Menempati Posisi Sekretaris
- Jelaskan bagaimana gaya pengawasan anda ?
Jawaban : “Tentunya saya akan memahami dengan situasi dan kemampuan yang saya miliki dalam melakukan pengawasan pekerjaan kepada bawahan saya.Selain itu saya juga akan memperhatikan cara mereka dalam bekerja setiap harinya apakah sudah sesuai dengan SOP atau belum.”
- Menurut anda apa peranan sebagai seorang Supervisor di sebuah perusahaan ?
Jawaban : “Peranan sebagai seorang supervisor di sebuah perusahaan adalah untuk merencanakan, mengkoordinasikan, dan juga mengawasi sekelompok atau tim untuk menggunakan sumber daya yang telah tersedia degan baik.Dan juga untuk memaksimalkan kinerja dan produktivitas semua SDM yang ada untuk mencapai tujuan sebuah perusahaan.”
- Apa kualitas esensial yang harus dimiliki oleh seorang supervisor ?
Jawaban : “Kualitas esensial yang harus dimiliki oleh seorang supervisor meliputi :
- Cara dalam mengelola sebuah konflik
- Cara berkomunikasi
- Mampu memberikan motivasi
- Mampu mengambil keputusan dengan baik
- Mampu menyelesaikan masalah
- Mampu melakukan perencanaan dan pengorganisasian.”
Demikianlah artikel tentang contoh pertanyaan wawancara kerja untuk menempati posisi supervisor.Semoga informasi yang kami berikan ini bisa bermanfaat bagi anda semua.Khususnya untuk kalian yang pada saat ini akan mengikuti kegiatan wawancara kerja untuk menempati posisi sebagai seorang supervisor.Atau bagi anda yang pada saat ini akan melakukan recruitment kerja untuk mendapatkan seorang supervisor yang handal dan berkompeten.
Post a Comment for "Contoh Pertanyaan Wawancara Kerja Untuk Menempati Posisi Supervisor"