Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

10 Ide Bisnis Kreatif Menjanjikan, dan Untung Besar!

Ide bisnis kreatif menjanjikan - Berbisnis kreatif membuka peluang yang cukup bagus untuk berbagai kalangan baik itu anak muda maupun orang dewasa. Apalagi meningkatnya pengangguran mencoba berbisnis sendiri menjadi solusi terbaik untuk keberlangsungan hidup. Ide bisnis kreatifitas yang unik dan menarik cukup menjanjikan untuk ditekuni.

Apa saja bisnis kreatif yang bisa dicoba? Tentunya mulai dari kerajinan tangan, skill menguasai software dan lain sebagainya. Bahkan bisa dimulai dari rumah saja sehingga selain cocok untuk milenial, ibu rumah tangga juga direkomendasikan mencoba peluang bisnis tersebut.

Ide Bisnis Kreatif yang Menjanjikan Dengan Keuntungan Besar

Dibandingkan menganggur di rumah mencoba usaha kreatif menjanjikan tentu bisa menjadi solusi terbaik. Apalagi bagi anak muda atau ibu rumah tangga yang kesulitan untuk mencari kerja, beberapa ide usaha kreatif berikut menarik untuk dicoba :

1. Kerajinan Benang Rajut

Belakangan ini kerajinan benang rajut juga mulai disorot kembali bahkan membelinya dari kalangan anak muda sendiri. Apalagi kalau dikembangkan di bidang fashion seperti membuat outer dan tas estetik dari benang rajut, bisa dipastikan akan laku keras melihat trend kerajinan benang rajut yang cukup signifikan.

Jadi, bagi Anda yang memiliki kemampuan merajut cobalah tekuni bisnis ini. Selain bisa kerja santai di rumah kalau menguasai marketing Anda bisa mendapatkan omset menggiurkan tiap bulannya.

Apalagi kalau sambil dijual online pastinya keuntungan yang bisa didapatkan tidak main-main. Anda bisa membuat tas kerajinan mengikuti trend seperti motif bunga daisy atau outer desain vintage.

2. Kerajinan Rotan

Selain kerajinan benang rajut Anda juga bisa mencoba ide bisnis kreatif dengan memanfaatkan rotan. Usaha ini juga terbilang menjanjikan karena banyak sekali masyarakat yang senang menata rumah dengan dekorasi estetik bertema klasik modern.

Ini tentunya menjadi peluang besar bagi Anda yang mempunyai kreativitas di bidang kerajinan rotan. Anda bisa membuat kerajinan rotan estetik seperti tas, lampu gantung, vas bunga dan lain sebagainya.

3. Bisnis Florist

Ide bisnis rumahan yang cocok untuk anak muda sekaligus ibu rumah tangga berikutnya adalah usaha florist. Bisnis ini cukup ideal dan memiliki banyak pasar utamanya saat musim wisuda atau hari-hari penting.

Banyak sekali orang yang membutuhkan buket bunga untuk diberikan pada orang terkasih. Jadi, cocok sekali untuk Anda yang ingin memiliki bisnis modal kecil tapi menjanjikan. Apalagi untuk membuat rangkaian bunga buket cukup mudah untuk dicoba, pastinya sudah tidak ada alasan lagi dalam mempertimbangkan berbisnis florist ini.

4. Hampers atau Parsel

Kalau Anda tidak mau membuka usaha florist bisa memilih ide bisnis yang satu ini. Bisnis hampers atau parcel juga cukup menjanjikan untuk dicoba modalnya kecil sehingga cocok ditekuni anak muda maupun ibu rumah tangga.

Hampers atau parcel merupakan bisnis kreatif yang unik. Bahkan untuk membuatnya Anda tidak perlu bingung atau merasa kesulitan karena memang mudah untuk dibuat.

Peluang bisnis rumahan ini juga cukup menjanjikan karena orang-orang banyak membutuhkan bingkisan untuk dikirim saat momen-momen seperti tahun baru, Natal, bulan puasa maupun hari raya. Jadi, Anda tidak perlu khawatir untuk masalah pasar dari hampers cantik buatan Anda.

5. Fotografer

Bagi anak muda tentunya cocok sekali untuk menekuni bisnis fotografer apalagi bagi yang hobi memotret atau memiliki kemampuan mengambil angle foto menarik. Bisnis jasa fotografi buku potensial untuk ditekuni.

Anda bisa menawarkan jasa fotografi produk, event bahkan fotografi. Ide bisnis anak muda ini cocok sekali bagi Anda yang ingin mempunyai usaha sampingan atau penghasilan utama. Sebab pangsa pasarnya juga cukup luas, momen-momen penting dan kebutuhan pemasaran produk lumayan banyak.

6. Souvenir Bunga dan Tanaman

Ide bisnis modal minim yang bisa Anda coba selain florist dan parcel adalah souvenir bunga dan tanaman. Harga kulakan souvenir ini juga terbilang murah karena ukurannya kecil serta mempunyai bentuk unik dan lucu.

Selain itu perawatan untuk disimpan juga mudah serta ringan untuk dibawa saat pameran. Anda bisa menambahkan hiasan menarik pada pot atau menempel pita sebagai ciri khas atau identitas bisnis.

7. Handicraft

Handicraft juga termasuk rekomendasi ide bisnis modal kecil yang menarik untuk dicoba karena memiliki peluang menjanjikan. Trend penggunaan handicraft belakangan ini cukup nampak ke permukaan, penggunaan coaster dengan bentuk menarik sebagai tatakan tempat minum.

Bila melihat trend ini tentunya pangsa pasarnya juga tidak sedikit. Hal ini membuat bisnis handicraft termasuk ide usaha yang rekomendasi sekali untuk dicoba.

Kreasi handicraft juga cukup beragam mulai dari kreasi tanah liat hingga rajutan dan hasil anyaman atau variasi lainnya. Anda bisa menyesuaikan dengan keterampilan sendiri atau belajar menguasainya.

Produk dari ide bisnis ini bisa dijual satuan atau dengan jumlah banyak untuk kebutuhan souvenir pernikahan dan cenderamata. Menarik dan cukup potensial untuk dikembangkan bagi ibu rumah tangga maupun anak muda sekarang, terlebih yang hanya memiliki modal minim.

8. Content Writer dan Copywriter

inspirasi bisnis anak muda dan ibu rumah tangga rekomendasi berikutnya adalah content writer dan copywriter. Bisnis ini bisa dicoba bagi Anda yang memiliki bakat menulis. Tentunya keterampilan ini mudah untuk dipelajari sehingga gampang juga dikuasainya.

Bisa dikatakan bisnis ini termasuk tanpa modal sehingga tidak perlu khawatir masalah modalnya. Jadi, cocok sekali untuk ditekuni anak muda maupun ibu rumah tangga. Pasarnya juga cukup luas termasuk para blogger maupun pemilik website.

9. Scrapframe

Scrapframe merupakan inspirasi bisnis modal kecil yang menjanjikan untuk dicoba anak muda sekaligus ibu rumah tangga. Perlu diketahui bisnis ini berbeda dengan frame dengan kerajinan pigura biasa yang gampang ditemukan tetapi termasuk kreasi unik dan menarik.

Ide bisnis kreatif scrapframe adalah bentuk kerajinan bingkai namun tidak berisi foto tetapi lukisan. Selain itu Anda juga bisa memadukan gambar dengan kertas atau kain untuk dijadikan seni tiga dimensi dalam scrapframe. Ini termasuk rekomendasi bisnis untuk pemula yang terbilang menarik dan unik. Masih ragu?

10. Desain Grafis

Ide bisnis atau usaha menjanjikan rekomendasi terakhir adalah desain grafis. Bagi pemula yang ingin memulai bisnis ini tentu saja harus mengenali dan mempelajari Adobe Photoshop, CorelDRAW dan Adobe Illustrator.

Menguasai software tersebut tentu saja gampang karena sekarang sudah banyak panduan mengenai aplikasi-aplikasi desain ini. Memulai bisnis ini juga harus menguasai ilmu desain grafis, setelah itu lanjutkan membuat portofolio dalam bentuk website. Tujuannya agar bisa meningkatkan daya jual sesuai harapan dan target Anda di bidang bisnis kreatif ini.

Baca juga artikel terkait : 

Bagaimana ide usaha kreatif ini cocok sekali kan untuk pemula? Apalagi bagi anak muda dan ibu rumah tangga yang belum memiliki banyak pengalaman di dunia kerja.

Berbagai pilihan ide bisnis ini tentu bukan hanya sekedar cocok tetapi sekaligus meningkatkan personal branding untuk peluang usaha yang lebih besar dan menjanjikan.

Post a Comment for "10 Ide Bisnis Kreatif Menjanjikan, dan Untung Besar!"