Cara Dan Syarat Gadai BPKB Motor Di Pegadaian Yang Baik Dan Benar Terbaru
Cara gadai BPKB motor di Pegadaian – Salah satu cara termudah untuk mendapatkan sebuah pinjaman dengan cara yang sangat cepat adalah dengan menggadaikan BPKB kendaraan bermotor milik anda di tempat penggadaian.Namun sebelum anda memutuskan untuk menggadaikan BPKB motor, Pastikan dulu bahwa anda mengetahui tentang cara dan persyaratan apa saja yang dibutuhkan di sini.Namun sebelum kita membahas lebih lanjut pada topic pembahasn yang utama alangkah baiknya apabila anda mengerti dahulu tentang apa itu pegadaian ?.
Pegadaian adalah merupakan sebuah lembaga resmi yang dimiliki oleh BUMN yang bisa memberikan sebuah pembiayaan kepada seuluruh masyarakat tentunya dengan menggunakan atas dasar hukum gadai yang berlaku pada saat ini.Karena pegadaian di ciptakan langsung oleh pemerintah, Maka untuk kredibilitas tidak usah untuk diragukan lagi.Serta bisa meminimalisir dari terjadinya sebuah penipuan sebab pegadaian adalah sebuah lembaga pendanaan yang benar-benar terpercaya dan juga aman.
Menggadaikan barang berharga khususnya BPKB bermotor di pegadaian caranya tidak terlalu sulit sehingga anda bisa melakukannya dengan mudah.Selain itu tempat atau kantor pegadaian juga telah ada di seluruh Indonesia, Sehingga anda tidak perlu kesulitan untuk mencari kantor dari pegadaian.
Persyaratan Gadai BPKB Motor Di Pegadaian
Sebelum anda memutuskan untuk meminjam uang di Pegadaian dengan cara menjaminkan BPKB motor, Maka tentunya anda harus mengetahui tentang persyaratan apa saja yang dibutuhkan.Berikut adalah syarat untuk menggadaikan BPKB motor di pegadain yang perlu untuk anda ketahui :
- Merupakan seorang Warga Negara Indonesia
- Berusia minimal 21 tahun hingga 60 tahun
- Memiliki sebuah pekerjaan dan penghasilan tetap
- Membawa seluruh dokumen perlengkapan yang dibutuhkan
- Berikut ini adalah berkas-berkas yang dibutuhkan dalam mengajukan sebuah pinjaman di pegadaian :
- Melampirkan fotocopy Kartu Tanda Penduduk
- Melampirkan fotocopy Kartu keluarga
- Melampirkan fotocopy STNK
- Membawa BPKB motor yang akan digadaikan
- Bukti faktur pembelian barang kendaraan bermotor
- Membawa buku nikah apabila calon peminjam sudah menikah
Cara Gadai BPKB Motor Di Pegadaian Dengan Menggunakan Sebuah Sistem Gadai
Sistem gadai adalah merupakan sebuah pemberian kredit yang dimana para peminjam akan memberikan sebuah barang jaminan kepada pihak terkait yaitu beruapa dokumen asli BPKB motor serta memperlihatkan wujud fisik dari kendaraan bermotor tersebut.
Pembiayaan pada sebuah system gadai memiliki sifat umum sehingga layanan tersebut dapat dipergunakan oleh seluruh masyarakat.
Langkah dalam melakukan kepengurusan pinjaman dengan cara menggadaikan BPKB motor di pegadaian terbilang sangat mudah untuk dilakukan serta tidak membutuhkan waktu yang begitu lama.Berikut adalah langkah-langkah menggadaikan kendaraan bermotor di Pegadaian :
1.Membawa Seluruh Persyaratan Yang Dibutuhkan
Langkah pertama yang harus untuk anda lakukan adalah datang ke kantor pegadaian terdekat yang ada di kota anda dengan membawa dokumen-dokumen yang telah kami sebutkan di atas.Selain itu kendaraan yang akan menjadi sebuah jaminana tentunya harus milik pribadi tidak boleh milik orang lain.
Apabila teryata terdapat sebuah perbedaan antara nama di BPKB dan juga nama pada KTP pemohon pinjaman, Maka pengajuan pinjaman anda di pegadaian tidak akan disetujui.Selain itu BPKB yang anda miliki tidak bisa untuk dijaminkan pada pegadaian.
2.Mengisi Formulir Pengajuan Pinjaman
Setalah anda telah melengkapi semua persyaratan yang dibutuhkan, Maka langkah berikutnya anda kan diberikan sebuah formulir pedafatran oleh pihak pegadaian.Selain itu anda akan diminta oleh petugas untuk menunjukkan kendaraan yang BPKB motornya akan anda jaminkan.
3.Memberikan Sebuah Taksiran Harga Pada Kendaraan Bermotor Anda
Petugas dari pegadaian nantinya akan memberikan sebuah taksiran harga yang sesuai pada motor anda.Dan nantinya untuk besaran taksiran tersebut akan langsung disampaikan kepada anda.Apabila anda menyetujui dari besaran taksiran yang diberikan oleh petugas pegadaian, Maka pihak pertugas akan memproses pengajuan pinjaman anda.
4.Membuat Surat Bukti Kredit
Kemudian petugas akan membuatkan anda sebuah surat bukti kredit yang prosesnya tidak membutuhkan waktu lama hanya berkisar antara 10 menit saja.Kemudian anda akan di panggil kembali oleh petugas serta anda akan dijelaskan mengenai batas dari waktu tempo kredit serta waktu dari pelelangan jaminan BPKB motor yang anda gadaikan.
5.Melunasi Biaya Administrasi
Setelah semua proses diatas sudah terpenuhi maka langkah berikutnya nasabah akan diminta untuk menandatangani SBK dan menyelesaikan biaya administrasi yang besarnya 10 % dari platform yang anda gadaikan.
Biaya untuk administrasi bisa anda bayarkan secara langusng kepada petugas atau dipotong dari pinjaman yang anda jaminkan.Setalah itu anda akan diberikan uang tunai oleh pihak Pegadaian dengan meninggalkan barang asli berupa BPKB kendaraan bermotor yang anda miliki.
Cara Menggadaikan BPKB Kendaraan Bermotor Dengan Menggunakan Sebuah Sistem Fidusia
Pembiayaan dengan menggunakan sebuah system fidusia di pegadaian hanya berlaku untuk jenis jaminan BPKB kendaraan bermotor saja.
Dalam menggunakan sebuah system fidusia nantinya seorang nasabah hanya tinggal menyerahkan BPKB asli dan juga fotocopyan dari STNK serta faktur pembelian kendaraan bermotor sebagai jaminan kredit.
Sementara untuk wujud asli dari kendaraan bermotor milik anda tidak perlu untuk di jaminkan, Sehingga anda masih bisa menggunakan motor tersebut hingga utang telah terlunasi.Pengajuan pinjaman dengan menggunakan cara ini hanya diperboleh untuk para pelaku UMKM saja.Dan syaratnya harus memiliki sebuah kelayakan usaha yang telah berjalan kurang lebih selama satu tahun.
Berikut ini adalah cara menggadaikan BPKB kendaraan bermotor dengan menggunakan sebuah system fidusia :
- Mengajukan Kredit Fidusia
Langkah pertama yang perlu untuk anda lakukan adalah datang ke kantor pegadaian yang berada di tempat anda.Dan menyampaikan maksud dan tujuan anda kepada petugas terkait pengajuan pinjaman dengan cara menjaminkan BPKB motor dengan menggunakan sebuah system fidusia.
- Mengisi Formulir Pengajuan Kredit
Anda akan diberikan sebuah formulir oleh petugas, Dan kemudian berikan seluruh persyaratan yang dibutuhkan kepada petugas pegadaian.Apabila seluruh persyaratan untuk mengajukan pinjaman sudah terpenuhi semua.Maka pengajuan pinjaman akan masuk pada tahap selanjutnya yang dimana untuk pemrosesannya biasanya akan membutuhkan waktu maksimal 3 hari kerja.
Kemudian nasabah juga akan dicek mengenai sebuah criteria kelayakan oleh petugas pegadaian.Jika seorang nasabah telah memenuhi segala kriteria yang dibutuhkan, Maka pihak petugas akan menghubungi pihak peminjam.Dan akan memberikan sebuah konfirmasi tentang waktu dari pencairan pinjaman.
- Mengajukan Sebuah Pinjaman
Seorang nasabah yang akan datang ke kantor pegadaian untuk mengajukan sebuah kredit tentunya nasabah tersebut harus membawa BPKB motor asli dan juga memperlihatkan kendaraan yang akan di gadaikan kepada petugas.
Sebelum anda mendapatkan dana pinjaman dari pegadaian, Anda harus menandatangani terlebih dahulu tentang sebuah perjanjian kredit dengan menggunakan system fidusia dan menyerahkan BPKB kendaraan bermotor yang asli kepada petugas pegadaian.
- Menyelesaikan Biaya Administrasi
Langkah terkahir yang perlu untuk dilakukan oleh seorang nasabah adalah dengan melunasi biaya administrasi secara tunai atau dipotong dari uang yang anda terima.Jika semua proses telah selesai anda lakukan, Maka seorang nasabah akan mendapatkan sebuah pinjaman tunai secara langsung dari pihak pegadaian dan untuk kendaraan bermotor masih tetap bisa digunakan oleh nasabah.
Tips Aman Gadai BPKB Motor di Pegadaian
Berikut ini adalah beberapa tips aman untuk menggadaikan BPKB kendaraan bermotor di pegadaian :
- Pastikan anda membayar cicilan dengan tepat waktu untuk menghindari terjadinya sebuah penalty yang di berikan oleh pihak pegadaian kepada anda.
- Pelajarai mengenai kebijakan terbaru yang berlaku di pegadaian untuk mengetahui besaran denda yang diberikan serta sanski yang berlaku apabila anda sampai telat untuk membayar kredit
- Ketahui mengenai sebuah produk yang akan anda pinjamkan untuk besaran bunganya, Usahan tingkat besaran bunga berada di angka 29% agar anda lebih mudah untuk melunasi pinjaman tersebut
- Selesaikan segala persyaratan administrasi yang dibutuhkan dan jangan memberikan sebuah dokumen palsu kepada pihak pegadaian.Sebab hal tersebut bisa merugikan pihak terkait dan apabila anda sampai ketahuan maka oleh pihak pegadaian akan diproses secara hukum
- Tentukan tujuan utama anda dari menggadaikan BPKB motor di Pegadaian, Jangan sampai dari hasil uang yang telah anda pinjam di pegadaian tidak ada manfaatnya sama sekali
Demikian informasi seputar cara dan syarat gadai BPKB motor di pegadaian yang baik dan benar terbaru, Semoga informasi yang kami berikan ini dapat bermanfaat bagi anda semua khususnya untuk kalian yang akan berencana ingin menggadaikan BPKB motor di tempat pegadaian namun masih belum mengerti tentang cara dan peryaratan apa saja yang dibutuhkan.
Post a Comment for "Cara Dan Syarat Gadai BPKB Motor Di Pegadaian Yang Baik Dan Benar Terbaru"