Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tugas Dan Tanggung Jawab Kepala Gudang Dalam Dunia Pekerjaan

Tugas dan tanggung jawab kepala gudang – Pasti dari kalian sudah tidak asing lagi dengan salah satu profesi pekerjaan yang cukup populer di tengah kalangan masyarakat yaitu sebagai kepala gudang.Kepala gudang adalah seseorang yang memiliki sebuah tanggung jawab untuk membuat sebuah perencanaan terlebih dahulu agar pekerjaan yang akan dilakukan bisa berjalan dengan baik dan tanpa ada sebuah kendala.Mulai dari melakukan perencanaan pendapatan barang, Penyimpanan barang sampai dengan barang tersebut di distribusikan.Profesi pekerjaan sebagai seorang kepala gudang kerap sekali kita jumpai berada di berbagi tempat distributor besar yang memiliki sebuah gudang penyimpanan.Tentunya dengan keberadaan kepala gudang maka operasional gudang bisa berjalan dengan baik.

Apakah pada saat ini anda baru saja menjabat sebagai kepala gudang di sebuah perusahaan ? Atau apakah pada saat ini anda akan berencana ingin melamar pekerjaan di sebuah perusahaan untuk menempati posisi sebagai kepala gudang ? Apabila iya , Maka untuk bisa menjadi kepala gudang yang baik maka anda harus mengetahui tugas dan tanggung jawab seorang kepala gudang.Pada saat ini antusiasme masyarakat untuk melamar kerja guna menempati posisi sebagai kepala gudang terbilang cukup banyak.Sebab gaji yang ditawarkan untuk menjadi kepala gudang terbilang cukup tinggi.

Tugas Dan Tanggung Jawab Kepala gudang

Berikut ini adalah tugas dan tanggung jawab kepala gudang dalam dunia pekerjaan yang bisa untuk anda ketahui : 

  • Melakukan Sebuah Penilaian Terhadap Segala Macam Kegiatan 

Salah satu hal terpenting yang perlu untuk dilakukan oleh seorang kepala gudang adalah melakukan sebuah penilaian terhadap segala macam kegiatan yang ada di lokasi.Sebab dengan melakukan sebuah penilaian maka anda akan bisa mengetahui tentang hal-hal yang perlu untuk ditingkatkan dan diperbaiki.Anda bisa melakukan penilaian baik itu selama 1 bulan sekali atau 3 bulan sekali.

Salah satu tugas sebagai kepala gudanga adalah melakukan perbaikan pekerjaan apabila terjadi sebuah kekliruan, Agar inventaris kantor bisa lebih di tingkatkan lagi dengan adanya sebuah evaluasi kerja, Maka dapat disampaikan pada saat rapat atupun penyampaian pada laporan kegiatan.

  • Menjalankan SOP Perusahaan Dengan Baik 

Tugas dan tanggung jawab kepala gudang berikutnya adalah menjalankan standara operasional perusahaan dengan baik.Salah satunya adalah dengan menjaga ketertiban terkait dengan keluar masuknya barang.Sebab hal tersebut tentunya harus selalu dalam pengawasan kepala gudang.

  • Menyusun Sebuah Rencana

Kepala gudang adalah seseorang yang memiliki sebuah tanggung jawab dalam proses pembuatan perencanaan terlebih dahulu agar operasional dapat berjalan dengan lancar dan semestinya.Perencanaan yang dilakukan seperti membuat perencanaan pendapatan barang, Penyimpanan barang sampai barang disalurkan kepada para pelanggan.

Tugas seorang kepala gudang berikutnya adalah menjadi seorang leader yang memimpin untuk para bawahannya.Selain itu kepala gudang juga harus memberikan sebuah attitude yang baik untuk semua karyawan yang ada di gudang.

  • Melakukan Penginspeksian Alur penerimaan Serta Pengiriman Barang Dengan Teliti

Tugas seorang kepala gudang yang terakhir adalah selalu memastikan tujuan serta keadaan barang posisinya ada pada lokasi yang sama, Dan seorang kepala gudang harus melakukan pengecekkan kembali setiap bulannya.Setiap barang yang keluar masuk atau tidak dikirim harus di perbarui datanya dan kemudian dilakukan penyimpanan secara rapi.

  • Fungsi Kepala Gudang Di Sebuah Perusahaan 

Fungsi dari profesi sebagai kepala gudang adalah seperti bekerja di sebuah industry kecil ataupun besar, Dengan memiliki sebuah tanggung jawab untuk melakukan sebuah perencanaan, Melakukan koordinasi, Mengendalikan serta melakukan evaluasi semua aktifitas yang ada di gudang.

Hasil Pekerjaan Sebagai Petugas Kepala Gudang 

Pada saat kepala gudang akan melangsungkan pekerjaannya, Maka dia memiliki sebuah tugas untuk membuat laporan yang nantinya harus ditunjukkan kepada pihak perusahaan.Hal ini tentu untuk bertujuan agar sebuah perusahaan bisa mengetahui kinerja dari kepala gudang dengan para staffnya, Apakah mereka telah menjalankan SOP dengan baik atau tidak.

Berikut ini adalah penjelasan mengenai bentuk laporan yang biasa dibuat oleh kepala gudang :

  • Laporan Stock Opname 

Adalah laporan dari hasil perhitungan fisik barang pada sebuah toko atau gudang 

  • Raw Material 

Adalah sebuah laporan penerimaan seluruh barang, Baik itu barang yang keluar ataupun masuk

Besaran Gaji Kepala Gudang 

Pada umumnya untuk besaran gaji seorang kepala gudang seberanya sangatlah beragam.Tentunya hal tersebut berdasarkan penetapan upah minimum yang berbeda-beda untuk setiap wilayahnya.Namun pada umumnya untuk besaran gaji seorang kepala gudang adalah 3,5 sampai 5 juta setiap bulannya.

Cara Menjadi Seorang Kepala Gudang Yang Baik 

Ada beberapa hal penting yang harus dilakukan sebelum anda memutuskan untuk merekrut seorang kepala gudang.Berikut ini adalah cara untuk bisa menjadi seorang kepala gudang yang handal :

  • Kualifikasi Akademik 

  1. Lulusan minimal SMK/D3 
  2. Memiliki pengalaman sebagai kepala gudang selama 1 tahun 
  3. Memiliki pengetahuan dalam bidang warehouse 
  4. Bisa mengoperasikan komputer, Terutama Microsoft office serta Microsoft excel 

  • Kualifikasi Perilaku 

  1. Memiliki kedisplinan yang baik 
  2. Memiliki pengetahuan terkait dengan pergudangan 
  3. Tekun, Disiplin, Rajin dan Gesit
  4. Bisa membuat sebuah keputusan dengan sangat cepat 
  5. Dapat menerima resiko serta mengambil sebuah resiko 
  6. Memiliki kepercayaan diri yang baik 
  7. Bisa memecahkan sebuah masalah yang ada 
  8. Bersedia bekerja keras serta dapat berkomunikasi dengan baik pada bagian bisnis 
  9. Memiliki tanggung jawab yang tinggi pada saat bekerja
Baca juga artikel terkait :

Demikianlah artikel tentang tugas dan tanggung jawab kepala gudang dalam dunia pekerjaan.Semoga informasi yang kami berikan ini bisa bermanfaat bagi anda semua.Khususnya untuk kalian yang pada saat ini sedang berprofesi sebagai kepala gudang di sebuah perusahaan.

Post a Comment for "Tugas Dan Tanggung Jawab Kepala Gudang Dalam Dunia Pekerjaan "